Syukuran HUT Bhayangkara, Bupati dan Kapolres Potong Tumpeng

Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH bersama Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH melakukan pemotongan tumpeng dalam rangka syukuran HUT ke 76 Bhayangkara, usai mengikuti upacara secara virtual, Selasa (5/7/2022) di aula patria tama Polres Kaur, Potongan nasi tumpeng tersebut diberikan langsung oleh Bupati dan Kapolres kepada personel termuda Bripda Bobic Fernandes dan Bripda Abdul Rasyd

Kapolres Kaur AKBP Dwi agung Setyono, SIK, MH dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan dukungannya selama ini kepada Bupati Kaur dan forkopimda karena berkat dukungan tersebut polres kaur dapat melaksanakan tugas dibidang pemeliharaan Kamtibmas, perlindungan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat serta penegakan hukum dengan baik dan lancar

Kapolres mengatakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-76, telah banyak kegiatan dilakukan Polres Kaur yang dilaksanakan secara mandiri maupun didukung dari stake holder khususnya OPD terkait diantarnya, Bakti kesehatan vaksinasi sebulan penuh, bakti kesehatan di daerah sulit terjangkau, bansos kepada masyarakat yang membutuhkan,bakti sosial berupa penghijauan dan pembersihan di sekitar pantai , bakti religi, baksos dengan komunitas trail, Sunatan massal bersama Dinkes dan RS, anjangsana ke purnawirawan dan warakawuri, ziarah ke TMP serta doa lintas agama

“Perlu kami sampaikan disini bahwa atas kerjasama, sinergitas dan dukungan bapak bupati, rekan-rekan Forkopimda, rekan pers sekalian Polres Kaur memiliki segudang prestasi diantaranyam, Berhasil mewujudkan pelaksanaan Pilkada dan Pilkades di Kab Kaur secara aman dan kondusif,  Berkontribusi aktif dalam giat vaksinasi Covid 19 sehingga Kabupaten kaur  per tanggal 4 Juli 2022 dapat meraih peringkat tiga besar capaian vaksinasi dosis 1 (98,08/6), peringkat 2 capaian dosis 2 (80,86”c) dan Tertinggi capaian vaksinasi dosis 3 (28,304), kemudian Berhasil melakukan penggalangan dan pembubaran kelompok Khilafatul Muslimin di desa Sumber Harapan Nasal sehingga mendapat penghargaan dari Kapolda Bengkulu, Berhasil melakukan Pengungkapan berbagai macam kejahatan spt Curat, Curanmor, Asusila, Narkoba” terang Kapolres

Masih menurut Kapolre, Polres Kaur juga ikut medukung Visi dan misi Kabupaten kaur yang Bersih, Sejahtera, energik dan religius dengan melakukan penutupan kawasan merah (Warem) dan Meraih Juara 1 Pos Pam Terpadu pada Ops Ketupat 2022, juga Berhasil Memujudkan Gedung Pelayanan Terpadu yg menjadi Percontohan bagi Polres Jajaran se-Bengkulu,dan yg paling disyukuri adalah Polres Kaur ada disetiap upaya penyelesaian permasalahan yang ada di Masyarakat, sehingga Situasi Kamtibmas di Wilayah hukum Polres Kaur sampai saat ini aman dan kondusif.

Sementara itu, Bupati Kaur dalam sambutannya mengungkapkan, peringatan Hari Bhayangkara tahun ini bukan sekedar menjadi perayaan, tetapi dapat menjadi momentum untuk meningkatkan optimalisasi pelaksanaan tugas, khususnya dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Atas nama Pemerintah Kota Metro, kami mengucapkan terima kasih banyak kepada pimpinan dan seluruh anggota Polri Kota Metro khususnya dalam setiap pelaksanaan tugas dan pelayanan kepada masyarakat”, ucap Pairin.

Bupati juga mengapresiasi Polri khususnya Polres kaur yang telah menciptakan situasi dan kondisi kamtibmas terjaga dengan baik serta dapat bekerja sama dengan pemerintah daerah khususnya penanggulangan Covid-19.Dalam pelaksanaan vaksinasi, Polres kaur memiliki peran yang sangat besar sehingga dapat bejalan dengan baik, bersama-sama dengan TNI dan elemen masyarakat.

“Melalui momen ini mari kita bergandengan tangan menjaga persatuan dan kesatuan khususnya di Kabupaten Kaur ini serta apa yang sudah dilaksanakan dengan baik, mari kita pertahankan dan kita tingkatkan lagi,” kata Bupati

Pada kesempatan tersebut Polres kaur juga  memberikan Piagam Penghargaan sebagai wujud apresiasi kepada Bupati Kaur, Kajari Kaur, Kepala PN, Dandim serta Ketua DPRD, Dan Pos AL Linau dan pihak-pihak lain yang telah memberikan dukungan dan kerjasama sehingga pelaksanaan tugas kepolisian Polres Kaur dapat berjalan dengan baik, lancar dan sukses. (094)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.