Puskesmas Padang Guci Di Sidak Bupati
Kominfo- Sebagai upaya untuk meningkatkan kedisiplinan karyawan dan untuk meningkatkan pelayanan prima bagi masyarakat Bupati Kaur H. Lismidianto, SH,MH usai melakukan peletakan batu pertama masjid Al Wani di kelurahan simpang tiga, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Puskesmas Padang Guci yang merupakan puskesmas perawatan di kecamatan kaur utara, Senin sore (19/12/2022)
Selain melakukan peninjauan langsung ke ruang pelayanan puskesmas, Bupati Juga melakukan peninjauan di gedung puskesmas yang baru saja dilakuakn pembangunan, juga area belakang puskesmas
Bupati meminta kepada tenaga kesehatan yang sedang piket agar Puskesmas bisa terus melakukan inovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat
“Puskesmas sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan di kecamatan harus terus berinovasi. Tantangan kedepan semakin besar, jika tidak mau berinovasi, Puskesmas akan tertinggal dan masyarakat tidak bisa mendapatkan pelayanan masikmal ” ujar Bupati.
Kepada para nakes yang sedang bertugas pada sore itu, Bupati juga berpesan untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan selalu mencari terobosan-terobosan untuk kemudahan dalam melayani masyarakat, sehingga nantinya dapat meningkatkan Indeks Kepuasan
“Layani masyarakat dengan baik, Karena ini merupakan bentuk pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat khususnya di bidang kesehatan" imbuh Bupati (094)
2.jpg)



1.png)

Facebook Comments