Penilaian Interview dan Visitasi EPSS Wujudkan Statistik Berkualitas

Keterangan Gambar : Foto bersama usai Rapat Penilaian Interview dan Visitasi EPSS Tahun 2024 (Foto : Amalia)


Kominfo- Pengelolaan EPSS butuh sebuah  komitmen yang kuat dan kontribusi nyata dari semua pihak, karena keberhasilan sangat bergantung pada dedikasi dan partisipasi aktif dari seluruh tim yang terlibat untuk memastikan bahwa setiap langkah dalam proses dilakukan dengan tepat dan efektif

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kominfosantik Kabupaten Kaur M. Jarnawi, M.Pd Pada Rapat Penilaian Interview dan Visitasi Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2024, Rabu (29/5/2024) di Ruang Command Center

M. Jarnawi mengatakan dengan diselenggarakannya rapat ini, diharapkan seluruh pihak dapat bekerja sama dengan lebih baik. Dirinya juga berharap melalui kolaborasi dan upaya bersama ini dapat meningkatkan nilai indeks pada tahun 2024 sehingga dapat mencapai target indeks yang diharapkan

Ditempat yang sama, Kepala Badan Pusat Statistik Kaur Rudi Setiawan, SST, MM mengatakan tujuan EPSS adalah mengukur capaian kemajuan penyelenggaraan statistik sektoral pada instansi pusat dan pemerintah daerah, meningkatkan kualitas penyelenggaraan statistik sektoral pada instansi pusat dan pemerintah daerah, meningkatkan kualitas pelayanan Publik di bidang statistik pada instansi dan pemerintah daerah

“Adapun Tahapan EPSS terdiri dari Penilaian Mandiri, Penilaian Dokumen, Penilaian Interview, dan Penilaian Visitasi” Ungkap Rudi

Dikatakan rudi, tujuan diadakan rapat ini untuk melakukan pemahaman lebih lanjut mengenai tata kelola penilaian EPSS.

“Pada hari ini dilaksanakannya penilaian mandiri dari BPS Kabupaten Kaur dengan melakukan interview (tanya jawab) dan klarifikasi terhadap kegiatan yang dilakukan oleh tim penilaian internal tersebut sehingga hasil yang akan diperoleh yaitu indeks pembangunan statistik menjadi maksimal” ujar Rudi.

Rudi berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang terlibat dalam Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) untuk dapat meningkatkan pemahaman mereka secara mendalam mengenai seluruh aspek penilaian dari EPSS.

“BPS kaur selaku pembina data statistik mengharapkan masing-masing OPD dapat semakin memahami tentang penilaian dari EPSS sehingga dapat memahami tata cara kelola penilaian dari EPSS ini kedepannya, sehingga hasil dari EPSS ini akan diserahkan berupa rekomendasi EPSS kepada Sekda/Bupati Kaur” katanya. (Pewarta : am, Editor : top)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.