Pembebasan 83 Tapak Tower SUTT 150 KV Tuntas, Pemkab Kaur Optimis Gardu Induk Beroperasi Oktober
Kominfo- Pemerintah Kabupaten Kaur memastikan bahwa proses pembebasan lahan untuk 83 titik tapak tower Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kiloVolt (kV) telah rampung. Keberhasilan ini menjadi tonggak penting dalam percepatan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di wilayah Kabupaten Kaur.
Bupati Kaur, Gusril Pausi, S.Sos, MAP menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran proses pembebasan lahan tersebut, baik dari masyarakat, pemerintah desa, perangkat daerah, maupun pihak PLN. Ia menyatakan optimisme bahwa Gardu Induk (GI) Kaur dapat mulai beroperasi pada Oktober 2025 sesuai target yang telah ditetapkan.
“Alhamdulillah, pembebasan 83 tapak tower sudah tuntas. Ini adalah hasil kerja sama dan komitmen semua pihak. Dengan selesainya tahap ini, kami optimis Gardu Induk Kaur bisa mulai beroperasi pada Oktober. Ini akan menjadi tonggak penting dalam meningkatkan keandalan listrik dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah kita,” ungkap Bupati usai penuntasan ganti rugi satu tapak tower SUTT di lahan miliki Tatang warga Desa Tanjung Iman, Kecamatan Tanjung Kemuning, Senin (28/7/2025) di ruang kerjanya
Disampaikan Bupati Pembangunan Gardu Induk dan jaringan SUTT 150 kV ini merupakan proyek strategis yang bertujuan meningkatkan kapasitas dan kestabilan pasokan listrik di Kabupaten Kaur dan sekitarnya. Dengan adanya gardu induk ini, Kaur tidak lagi sepenuhnya bergantung pada sistem kelistrikan dari luar wilayah, sehingga potensi pemadaman dapat ditekan seminimal mungkin.
Sementara itu, Asissten Manajer perizinan dan umum UPP Sumbagsel II Gesang Widodo Santoso yang juga mengungkapkan pembangunan SUTT 150 Kv Manna – Bintuhan ada 203 tapak tower yang akan di bangun, untuk kabupaten kaur sendiri ada 83 tapak, dan 120 di Bengkulu Selatan
“Alhamdulillah hari ini kami didampingi bapak Bupati telah menyelesaikan satu tapak tower SUTT terakhir dikabupaten Kaur, dan dengan selesainya ganti rugi kami akan segera memulai pekerjaan kontruksi, mudah-mudaan sesuai target, Oktober 2025 transmisi sudah berfungsi” Ungkapnya
Ditambakan Gesang, untuk penuntasan Tapak Tower SUTT 150 Kv yang berada di Kabupaten Bengkulu selatan ia memastikan dalam kurun watu dua minggu bisa tuntas karen saat ini telah melakukan komunikasi dengan Bupati Bengkulu Selatan untuk proses ganti rugi yang menyisakan empat tapak tower
“Bupati Bengkulu Selatan juga mendukung untuk penyelesaian pembebasan lahan maupun pembangunan SUTT, beliau juga telah memastikan ini bisa clear” Tegasnya
Gesang juga mengungkapkan saat ini dari 203 tapak tower yang telah tuntas kontruksinya ada 194 tapak, kemudian Tower SUTT yang telah berdiri 191 tower, sedangkan untuk konduktor sudah ditarik 126 gawai dan masih terus berproses. (top)
14.jpg)



1.png)

Facebook Comments