Paripurna Istimewa HUT Ke-20 Kabupaten Kaur

Keterangan Gambar : Wabup saat memberikan sambutan pada sidang Paripurna Istimewa HUT ke-20 Kabupaten Kaur


Kominfo- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-20 Kabupaten Kaur, DPRD Kabupaten Kaur menggelar Rapat Paripurna Istimewa, Selasa (23/5/2023). Rapat paripurna yang digelar usai pelaksanan Upacara PeringatanHUT tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Diana Tulaini, didampingi Wakil Ketua II  DPRD Alpensyah

Turut Hadir dalam Rapat Paripurna tersebut Wakil Gubernur bengkuku Dr. H. Rosjonsyah Syahili Sibarani, S.I.P., M.Si, Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST, Forkopimda, ketua Presidium Pemekaran Kabupaten Kaur, serta tamu udangan dari kabupaten tengga danprvinsi tetangga

Wakil Bupati Kaur dalam sambutannya  atas nama pemerintah daerah menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh elemen masyarakat yang tidak pernah berhenti untuk mencurahkan seluruh daya dan upaya demi kemajuan kabupaten kaur tercinta ini.

“tidaklah berlebihan apabila kami sampaikan bahwa pencapaian pembangunan kabupaten kaur hingga dua dasawarsa ini adalah bukti nyata hasil kerjasama yang baik antara eksekutif dan legislatif serta yudikatif dalam menyatukan seluruh aspek politik, ekonomi, dan sosial budaya, dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif dalam pembangunan daerah” Ujar Wabup dihadapan Anggota DPRD Kaur dan Tamu udangan lainnya  

Menurut Wabup peringatan hari jadi yang ke-20 ini harus digunakan sebagai momentum untuk melihat masa lalu sebagai sebuah mata rantai sejarah dan sebuah masa lalu yang sangat bernilai sebagai referensi dalam menapaki masa kini, masa depan, serta mengingat kembali bahwa setiap capaian pembangunan yang diraih saat ini adalah berkat kerja keras para pendahulu yang didukung seluruh elemen masyarakat kab. kaur.

“tugas masa kini adalah melanjutkan pembangunan yang telah mereka rintis dan perjuangkan, demi kemakmuran masyarakat khususnya masyarakat kabupaten kaur” Ujar Wabup

Wabup mengatakan pembangunan merupakan sebuah proses multidimensional yang menyentuh dan merangkum semua aspek kehidupan masyarakat. oleh karena itu proses dan dinamika pembangunan harus dilakukan secara komprehensif, holistik, dan integral, sehingga tersusunlah sebuah visi pembangunan “terwujudnya kabupaten kaur yang BERSERI (Bersih, Sejahtera, Energik dan Religius) dengan Pemerintahan Profesional dan Berkeadilan, serta mengedepankan kolaborasi, keterpaduan dan harmonisasi pembangunan.

“visi inilah yang menjadi titik capaian dari seluruh rangkaian proses pembangunan sejak kami mengemban amanah menjadi Bupati-Wakil Bupati Kaur bersama bapak Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH dengan menetapkan fokus pada lima prioritas pembangunan daerah, diantaranya tata kelola pemerintahan yang baik, berwibawa dan terpercaya, percepatan pengentasan kemiskinan, stunting dan kesenjangan sosial, meningkatkan SDM yang berkualitas dan berdaya saing, pemerataan pembangunan infrastruktur dan sumber daya alam, pertumbuhan dan ketahanan ekonomi” Terang Wabup

Wabup juga menyampaikan bahwa perjalanan waktu selama dua dasawarsa ini tentunya bukan waktu yang singkat, usia 20 tahun merupakan usia yang cukup matang dan dewasa untuk sebuah daerah otonomi yang telah melewati berbagai situasi dan keadaan.

“dalam menyambut HUT ke-20 ini, yang mengangkat tema “Mari Optimalkan Kearifan Lokal Untuk Mewujudkan Kaur Yang Bersih, Sejahtera, Energik dan Religius” bermakna bahwa pembangunan yang kita lakukan tidak mengabaikan kearifan lokal yang ada, namun justru sebaliknya terintegrasi dalam pembangunan” Kata Wabup

Lanjut Wabup, capaian pembangunan di kabupaten kaur meningkat dalam beberapa tahun terakhir, dimana dapat dilihat dari perkembangan jumlah PDRB, pertumbuhan ekonomi, Indeks Pembangunan Manusia (IPM), angka kemiskinan, dan cakupan jaminan layanan kesehatan atau Universal Health Coverage (UHC).

Pertumbuhan ekonomi yang sempat merosot akibat pandemi covid-19 di tahun 2020 yang hanya sebesar 0,12 persen berangsur mengalami perbaikan di tahun 2021 tumbuh menjadi 3,08 persen, dan di tahun 2022 pertumbuhan ekonomi kembali meningkat menjadi sebesar 3,78 persen

kualitas kehidupan manusia di kabupaten kaur juga terus membaik, hal ini terlihat dengan meningkatnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang sudah masuk dalam kategori sedang. dari angka IPM di tahun 2020 yaitu 66,99 meningkat menjadi 67,17 di tahun 2021, dan terus meningkat di tahun 2022 menjadi 67,77. capaian IPM ini tidak terlepas dari kontribusi tiga komponen utama, yaitu pembangunan di bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi.

pada aspek kesejahteraan masyarakat, berhasil menurunkan persentase jumlah penduduk miskin, dari 18,62 persen di tahun 2021 menjadi 17,40 persen pada tahun 2022. sedangkan untuk capaian cakupan jaminan layanan kesehatan atau Universal Health Coverage (UHC), pemerintah kabupaten kaur yang bersinergi dengan pemerintah provinsi dan pemerintah pusat berhasil mencapai angka UHC sebesar 98,15 persen di tahun 2022,meningkat dari tahun 2021 yang hanya sebesar 85,75 persen, yang berarti hampir seluruh masyarakat di kabupaten kaur terjamin layanan kesehatannya.

“capaian-capaian pembangunan yang sudah saya sampaikan tersebut tentu masih harus tetap ditingkatkan lagi. dimana permasalahan-permasalahan seperti angka kemiskinan, jumlah kasus stunting, jumlah pengangguran, dan keterbatasan infrastruktur dasar masih menjadi isu strategis dalam pembangunan kabupaten kaur beberapa tahun kedepan. hal ini tentu membutuhkan sebuah terobosan dan lompatan yang besar, dukungan SDM yang unggul, serta strategi yang efektif dan efisien” tambah Wabup

Wabup juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat di tahun 2024 yang merupakan tahun politik, pesta demokrasi bagi rakyat indonesia, untuk dapat bersama-sama menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif.

“selamat Hari Ulang Tahun ke-20 Kabupaten Kaur, semoga Allah SWT senantiasa meridhoi ikhtiar kita dalam mewujudkan kabupaten kaur yang Bersih, Sejahtera, Energik dan Religius” Pungkas Wabup

Sementara itu, Gubernur bengkulu Dr. H. Rosjonsyah Syahili Sibarani, S.I.P., M.Si menyampaikan apresiasi atas kinerja pemerintahan Kabupaten Kaur di usia ke-20, banyak perubahan yang sudah dilakukan namun demikian ke depan diharapkan lebih ditingkatkan lagi.

pada momentum HUT Kabupaten Kaur, Wagub juga menyampaikan pesan agar perayaan HUT ini dijadikan bahan evaluasi perbaikan di masa yang akan datang.

“Saya mewakili pemerintah Provinsi Bengkulu memberikan apresiasi atas kinerja Pemda Kaur, Saya berharap ke depan pencapain yang sudah dilakukan lebih ditingkatkan lagi,” Ujar Wagub

menurut Wagub, membangun daerah harus berkelanjutan, kalau tidak, maka akan lambat. Artinya, apa yang sudah dilakukan pejabat sebelumnya, yang baik dilanjutkan, yang kurang dilengkapi.

“Kedua, kuatkan kolaborasi, singkronisasi dan sinergitas dengan pemerintah kabupaten kota dan provinsi,” Pungkas  Wagub (094)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.