Gratiskan Uang Bulanan anak Yatim, Uang Pendaftaran dan Uang Pembangunan

Keterangan Gambar : Foto Bersama Usai Peletakan batu Pertama (Foto Istimewa : Doc. Rohil Minata RRI)


Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH didampingi Wakil Bupati Herlian Muchrim, ST yang sekaligus Ketua yayasan, Kepala Kantor Kementerian Agama H. Irawadi SHi, M.Hi, Asisten I Drs. Sinarudin, Kabag Ops polres Kaur Kompol Sultoni, Ketua MUI Ir. Herwan M.Si, Ketua Baznas M. Nasir, S.Pd melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung Sekolah Dasar Pusat Sekolah Islam Fathir Al-Fath yang berlokasi di Desa Gedung Sako , Sabtu (2/7/2022).

Dalam Sambutannya Bupati Kaur menyampaikan, ini merupakan salah satu wujud visi dan misi kabupaten kaur yaitu religius, yayasan sudah memberikan contoh yang baik di kabupaten kaur, Bupati pun mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung yayasan ini untuk cepat berkembang baik untuk pembangunaannya maupun  anak didiknya

Bupati mengaku, Pemerintah Daerah siap mendukung keberadaan yayasan ini melalui Dinas Pendidikan, dukungan tersebut bisa dengan penempatan guru ataupun kurikulumnya dan tentunya harus bersinergi dengan Yayasan  Fathir Al-Fath

“Pemda Kaur otomatis mendukung bagaimana caranya supaya pembangunan serta anak didiknya cepat berkembang sesuai dengan harapan yayasan ini” ujar Bupati

Bupati juga berharap dengan dengan semakin banyaknya sekolah yang berbasis agama di Kabupaten Kaur yang salah satunya Sekolah Dasar Pusat Sekolah Islam Fathir Al-Fath ini, bisa mencetak generasi muda yang islami, generasi penerus bangsa yang berkualitas, berkarakter dan berahklaqul karimah.

Sementara Itu Ketua yayasan Fathir Al-Fath Herlian Muchrim ST yang juga Wakil Bupati Kaur melalui Pembina Yayasan Fathir Al-Fath Elda Puspita Sari mengatakan SD PSI Fathir Al-Fath ini merupakan sekolah Islam ke Tiga di Kabupaten Kaur setelah MIN 1 Kaur, dan SD Islam Terpadu dari swasta

“Untuk sekolah ini sudah Dua tahun berdiri dan saat ini sudah memiliki 43 anak didik dari tahun Pertama dan tahun Kedua, untuk tahun pertama sudah ada yang tamat Juz 30” Terang Elda

Dikatakan Elda SD PSI Fathir Al-Fath menggratiskan biaya bulan untuk anak yatim, dan untuk siswa umum dibebankan biaya bulanan sebesar 100 ribu rupiah dan bisa di cicil apabila tidak mampu

“untuk biaya pendaftaran atau biaya masuk dan biaya pembangunan SD PSI Fathir Al-Fath semua digratiskan” ujar Pembinana Yayasan  Fathir Al-Fath. (tp)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.