Dibuka Bupati Lismidianto, 73 Pelajar Ikuti O2SN Tingkat Kabupaten

Keterangan Gambar : Bupati Kaur saat menyematkan tanda peserta O2Sn secara Simbolis


Kominfo- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kaur menggelar Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SD/MI dan SMP/MTs tingkat Kabupaten Kaur Tahun 2024, di lapangan Merdeka Kota Bintuhan, Kamis (27/6/2024). Kegiatan yang diikuti oleh 43 pelajar SD/MI dan 33 pelajar SMP/MTS ini dibuka secara langsung oleh Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH

Tampak hadir juga dalam kegiatan tersebut Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Sinaruddin, Staf Ahli, Kepala OPD, kepala sekolah SD, MI dan Kepala MTs, para peserta dan undangan lainnya.

Kepala Dinas Pemdidikan dan Kebudayaan Kaupaten Kaur Sumari, M.Pd dalam laporannya mengatakan tujuan diselenggarakan lomba O2SN jenjang SD/MI, SMP/MTS tingkat kabupaten kaur tahun 2024 ini adalah diantaranya untuk mengembangkan bakat dan minat siswa dalam bidang olahraga, membina dan mempersiapkan olahragawan berprestasi sejak usia dini, 3. mengembangkan jiwa sportivisi, kompetitif, rasa percaya diri, dan rasa tanggung jawab serta memberikan wadah untuk bagi peserta didik dengan mengedepankan sikap sportivitas dalam pengembangan diri secara optimal sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan.

“Untuk kegiatannya akan dilaksanakan selama dua hari, mulai pada hari Kamis s.d Jum’at ( 27 - 28 Juni 2024) yang akan mempertandingkan lima cabang olahraga dengan lokasi yang berbeda disetiap cabang olahraga” Ucapnya

Sumari menuturkan pada O2SN 2024 ini peserta yang mengikuti adalah  siswa yang telah lolos seleksi tingkat kecamatan dengan kriteria masih duduk kelas 4 dan 5 untuk jenjang SD/MI kemudian kelas 7 dan kelas 8 jenjang SMP/MTS

“Jumlah pesertanya 76 atlet yang terdiri dari  SD/MI berjumlah 43 Orang, SMP/MTS berjumlah 33 orang dengan rincian peserta cabor atletik sd/mi dan smp/mts berjumlah 28 orang, renang SD/MI dan SMP/MTS berjumlah 11 orang, Bulutangkis SD/MI dan SMP/MTS berjumlah 19 orang, pencak silat SD/MI dan SMP/MTS berjumlah 10 orang dan karate SD/MI dan SMP/MTS berjumlah 8 orang” Paparnya

Sumari berharap dengan dilaksanakannya O2SN tingkat Kabupaten Kaur bagi pelajar SD/MI dan SMP/MTS ini adanya peningkatan kondisi kesehatan jasmani siswa di sekolah sehingga dapat menunjang peningkatan kualitas akademis serta terjaringnya siswa terbaik dalam bidang olahraga, sebagai bibit unggul atlet pada tingkat Kabupaten Kaur

“Untuk peserta yang berhasil di tingkat Kabupaten Kaur akan mengikuti kegiatan yang sama di tingkat provinsi bengkulu yang rencana akan dilaksanakan tanggal 1-3 juli 2024 mendatang” Pungkas Sumari mengakhiri Laporannya

Sementara itu, Bupati kaur H. lismidianto, SH, MH dalam arahannya memberikan apresiasi yang luar biasa atas pelaksanaan Olimpiade Olahraga Nasional (O2SN) jenjang SD/MI dan SMP/MTS tingkat kabupaten kaur yang merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya.

“Penyelenggaraan kegiatan ogen merupakan upaya sistematis untuk meletakkan pondasi dan tradisi di bidang olahraga, seni dan budaya bagi siswa. selain itu, pelaksanaan O2SN ini dapat meningkatkan kesehatan jarmani dan rohani siswa sekolah” Ungkapnya

Bupati menuturkan, melalui kegiatan dan seleksi O2SN ini, diharapkan akan lahir atlet atlet tangguh, dan berdaya saing, sehingga dapat mewakili Kabupaten Kaur di tingkat Provinsi hingga Nasional

“saya berpesan kepada seluruh anak-anak, peserta kegiatan O2SN agar selalu menjunjung tinggi kedisiplinan dan sportivitas mari kita ukir prestasi, karena dengan prestasi kita mampu membangun negeri ini” Sampainya

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengucapkan kepada seluruh atlet selamat berlomba, semoga nanti dapat menjadi atlet yang berprestari dan mengharumkan nama kabupaten kaur di tingkat provinsi hingga nasional (top)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.