BWSS VII Bangun Pengaman Pantai Sepanjang 749 M di Desa Sekunyit dan Desa Pasar Lama
Kominfo- Bertempat di aula Kantor Camat Kaur Selatan , Wakil Bupati Kaur Abdul Hamid, S.PdI menghadiri sosialisasi Pembangunan Bangunan Pengaman Pantai Kritis di Kabupaten Kaur, Kamis (17/4/2025), Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Balai Wilayah Sungai Sungai Sumatera VII melalui Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu PJSA Sumatera VII Provinsi Bengkulu
Kepada sejumlah awak media Wabup mengatakan Pembangunan Banguna penganan pantai kritis di kabupaten kaur pada tahun 2025 ini akan dilaksakan oleh BWSS VII di dua desa diantaranya Desa Sekunyit dan Desa Pasar Lama Kecamatan Kaur Selatan
“Untuk tahun-tahun selanjutnya pemerintah kabupaten kaur akan terus mengusulkan untuk pembangunan serupa di lokasi lain mengingat kabupaten kaur memiliki garis pantai sepanjang 98,17 Km untuk dilakukan pembanguan setiap tahunnya oleh BWSS VII mengingat saat ini kabupaten kaur masih terbatas anggarannya” Ungkap Wabup
Dalam kesempatann tersebut, Wabup meminta kepada pihak ketiga yang nantinya akan melaksanakan pebangunan untuk dapat memanfaatkan SDA yang ada dikabupaten kaur seperti material dan lain sebagainya, sehingga pelaku usah juga ikut merasakan perputaran ekonomi
“Kami juga mengharapjkan dujungan dari masyarakat di dua desa untuk dapat mendukung sepenuhnya pembangunan ini, karena bangunan ini nantinya dapat mengamankan pantai dari ancaman bencana” Ujarnya
Ditempat yang sama, Perwakilan BWSS VII Deky Agusprawira, SP, MM usai pelaksanaan sosialisasi mengatakan pihaknya akan membangun Pengaman pantai di dua desa sepanjang 749 M, dengan rincian 344 M di desa Sekunyit dan 405 M di desa Pasar Lama
“Untuk pelaksanaan Proyek dengan nilai 41,69 Milyar ini akan dilaksanakan selama 270 hari mulai tanggal 10 Maret sampai dengan 4 Desember 2025” Ungkapnya
Ia berharap pekerjaan dapat terlaksana sesuai dengan kontrak yang disepakati dan dapat bermanfaat bagi masyarakat di sekitar bibir pantai yang diamankan dan pembangunan ini dapat berlanjut untuk ruas-ruas yang lainnya (top)
12.jpg)



1.png)

Facebook Comments