Bupati :  Berpuasa Sebagai Sarana Memperbaiki Diri

Keterangan Gambar : Foto Bersama Usai penyerahan bantuan (Foto : Anugra Prokopim)


Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH pada Ramadan malam ke- 11 melakukan safari di Masjid Al-'Ubudiah Desa Gedung Menung Kecamatan Nasal, Kamis (21/03/2024) Turut hadir dalam rangkaian safari Ramadan 1445 Asisten I Drs. Sinaruddin, Kepala Kantor Kementerian Agama Drs. H. Mohammad Soleh, Staf Ahli, Camat Nasal, Kabag dilingkungan pemda Kabupaten Kaur, Kepala Dinas, Satpol PP, Kades Gedung Menung dan beberapa OPD terkait lainnya.

Dalam sambutannya Kepala Desa Gedung Menung Ibnu Saleh menyampaikan ucapan  terimakasih dan menyampaikan permohnan  maaf jika ada kekurangan dalam penyambutan kepada Bupati Kaur besert Tim Safarai Ramadan

"Saya selaku Kepala Desa Gedung Menung mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan seluruh jajaran, karena telah menunjuk dan mempercayai Desa kami selaku tuan rumah kegiatan Safari Ramadhan di wilayah Kecamatan Nasal pada tahun ini" Ujar Ibnu

Di tempat yang sama, Bupati kaur dalam sambutannya mengatakan,  atas nama pemerintah kabupaten kaur mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia pelaksana dan semua pihak yang telah bersusah payah sehingga terlaksananya safari ramadhan

“mudah-mudahan apa yang telah diperbuat akan menjadi amal jariyah”Kata Bupati

Bupati menuturkan tujuan dari pada safari ramadan ini adalah untuk mempererat silaturahmi kebersamaan serta mendorong rasa terbukanya komunikasi antara pemerintah dengan tokoh agama ulama serta seluruh lapisan masyarakat kabupaten kaur

Dikatakan Bupati Ramadan adalah bulan yang suci dan mulia, bulan sarana menghapus berbagai dosa, ramadan adalah bulan diwajibkannya orang-orang yang beriman untuk berpuasa sebagai sarana memperbaiki diri meraih gelar taqwa di hadapan Allah SWT

“bagi umat islam tentu menjadi kesempatan terbaik dalam menjalankan ibadah puasa serta mempersiapkan diri beribadah selama sebulan penuh oleh karena itu mari kita manfaatkan ramadan dengan meningkatkan ibadah kepada Allah SWT

Dalam Kesempatan tersebut Bupati juga menyampaikan selamat menjalankan ibadah puasa kepada seluruh umat islam se-kabupaten kaur, semoga menjadi hamba terbaik di sisi Allah SWT dan tentunya akan terwujudnya kabupaten kaur yang religius

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan tali asih kepada Masjid Al-'Ubudiah berupa Uang tunai sebesar Rp5.000.000 dan sound system portable dari Pemerintah Kabupaten Kaur, Kemudian Bantuan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur berupa Jadwal Sholat dan Mushaf Al-Qur'an, bantuan dari Baznas berupa uang tunai senilai Rp2.2250.000 untuk 15 Mustahik dan ditutup dengan ceramah agama yang dibawakan oleh Ustaz Yuli Sasman, M.Pdi (pewarta :Tha, Editor : top).

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.