Buka Musrenbang Kecamatan, Wabup Minta Usulan Program Prioritas
Kominfo- Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST berharap perumusan dan penetapan program prioritas kecamatan nantinya, harus benar-benar diharapkan masyarakat sesuai hasil Musrenbang desa, serta mampu mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat khususnya di Kecamatan Tetap.
Harapan tersebut disampaikan Wakil Bupati Kaur saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tetap, Rabu (16/2/2022), di Aula Kantor Camat
Musrenbang tingkat kecamatan merupakan lanjutan dari pelaksanaan Musrenbang tingkat desa yang telah dilaksanakan di bulan Januari lalu. Hasil rekapitulasi dari Musrenbang desa harus menjadi dasar dalam Musrenbang tingkat kecamatan ini, sehinga tercipta sinergitas dan sinkronisasi pembangunan.
“Bupati dan Wakil Bupati berkomitmen bersama-sama membangun Kabupaten Kaur dengan terus memperjuangan anggaran ke pusat, agar pembangunan yang menjadi skala prioritas bisa telaksana” ujar Bupati
"pihak Kecamatan kami ingatkan, untuk mensinergikan usulan Desa. Pelajari dan pahami serta pertajamkan kembali rumusan program dan kegiatannya, dengan tetap mengedepankan azas efektifitas, efesien serta pertimbangan kemampuan keuangan daerah", ujar Wabup
Sementara itu Camat Tetap M. Edian, ST dalam laporannya menyampaikan musrenbang kecamatan bertujuan menampung berbagai usulan pembangunan dari desa yang dimusyarawarahkan di tingkat kecamatan, sehingga menghasilkan usulan prioritas program dan kegiatan yang mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.




1.png)

Facebook Comments