Buka Lomba Tingkat Tiga Pramuka, Bupati : Jadikan Sebagai Ajang Menempa dan Menimba Ilmu

Keterangan Gambar : Bupati Kaur saat memberikan amanat pada pembukaan kegiatan LT III


Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Kwartir Cabang 0706 Gerakan Pramuka  Kaur membuka pelaksanaan Lomba Tingkat III (LT-III) Regu Pramuka Penggalang Tingkat Kwarcab Kaur Tahun 2023. Pembukaan dilaksanakan di lapangan Bumi Perkemahan SMAN 10 Pentagon, Jum’at (14/2/2023). Lomba LT-III akan dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 24 – 26 Februari 2023

Turut hadir dalam upacara pembukaan LT-III tersebut , para anggota Mabicab, Pengurus Kwartir Cabang, para Camat selaku Ketua Mabiran dan Para Ketua Kwartir Ranting se-Kabupaten Kaur

Dalam laporannya, Ketua Panitia kegiatan Medi Mursalin mengatakan Lomba Tingkat III (LT-III) Regu Pramuka Penggalang Tingkat Kwarcab Kaur Tahun 2023 dikuti anggota pramulka penggalanng utusan dari Kecamatan/kwartir ranting, yang seharusnya di ikuti oleh 15 regu putra dan 15 regu putri, hanya di ikuti oleh 23 regu

“ada tiga kecamatan yang tidak mengutus pesertanya, diantaranya kecamatan kinal, kecamatan lungkangkule dan kecamatan padang guci hilir, dan untuk kecamatan semidang gumay hanya mengirimkan regu putri” Ujar Medi Mursalin

Atas nama segenap panitia, Medi Mursalin mengucapakan terima kasih kepada Bupati Kaur yang telah memberikan dukungan sepenuhnya pada kegiatan kepramukaan di Kabupaten Kaur ini

Sementara itu, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH yang bertindak sebagai pembina upacara pada pembukaan tersebut dalam amanatnya menyampaikan apresiasi sekaligus menyambut baik penyelenggaraan LT III Gerakan Pramuka Kwarcab Kaur tersebut.

Ia menyebut, kegiatan yang diselenggarakan kali pertama setelah 10 tahun terakhir tidak diselenggarakan ini merupakan ajang kompetisi sekaligus unjuk kompetensi bagi Pramuka penggalang, baik beregu maupun perorangan. Mulai dari LT I di tingkat gugus depan/sekolah, LT Il di tingkat Kwartir Ranting/kecamatan, LT III di tingkat Kwartir Cabang/kabupaten, LT IV di tingkat Kwartir Daerah/provinsi, dan LT V di tingkat Kwartir Nasional.

"Untuk itu saya berpesan agar para peserta lomba bersemangat serta antusias untuk menampilkan yang terbaik karena yang terbaik dalam lomba ini akan mewakili Kabupaten kaur pada lomba LK IV di Kwarda bengkulu sekaligus sebagai ajang dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi Jambore Daerah 2024 mendatang" papar Bupati (094)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.