Antisipasi Bahaya Kebakaran, Dinas Damkar Kaur Gelar Sosialisasi dan Edukasi kepada Masyarakat

Keterangan Gambar : Foto bersama peserta usai pembukaan sosialisasi dan edukasi pencegahan kebakaran (Foto : Andre)


Kominfo- Sebagai langkah untuk pencegahan upaya penanggulangan bencana kebakaran sejak dini,  Pemerintah Kabupaten Kaur melalui Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) menggelar kegiatan Pemberdayaan Masyarakat dalam Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran yang dikemas melalui Sosialisasi dan Edukasi Masyarakat, Senin (24/11/2025) di gedung serbaguna padang Kempas, . Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kaur Dr. Ir. Hifthario Syahputra, S.T., M.Si

Sosialisasi bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai bahaya kebakaran, teknik pencegahan dini, serta langkah-langkah penanggulangan jika terjadi insiden yang dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 24 - 26 November 2025 tersebut diikuti oleh perwakilan masyarakat dari 15 kecamatan se Kabupaten Kaur,

Dalam sambutannya, Pj. Sekda Kaur menekankan pentingnya kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi potensi kebakaran, terutama di daerah pemukiman padat dan wilayah rawan kebakaran lahan.

“Pencegahan kebakaran tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah. Partisipasi masyarakat sangat penting melalui kewaspadaan, pengetahuan dasar penanganan kebakaran, serta keterlibatan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesiapsiagaan serta mengurangi risiko kebakaran di tingkat desa maupun kecamatan,” ujar Sekda.

Dalam kesempatan itu juga Pj. Sekda menyampaikan bahwa pemberian edukasi dan sosialisasi secara berkelanjutan merupakan upaya strategis dalam menekan risiko kebakaran.

 “Peningkatan pengetahuan masyarakat adalah unsur penting dalam upaya pengurangan dampak kebakaran di daerah. Semakin sering masyarakat diberi pemahaman, maka semakin kuat pula kesiapsiagaan mereka dalam menghadapi potensi kebakaran,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Kaur Apen Ardiansyah, SP menjelaskan bahwa program pemberdayaan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memperkuat peran masyarakat sebagai garda terdepan pencegahan kebakaran.

“Melalui sosialisasi ini, kami ingin masyarakat lebih memahami potensi bahaya, cara pengamanan instalasi listrik, teknik pemadaman awal, hingga prosedur meminta bantuan. Edukasi seperti ini sangat penting agar masyarakat tidak panik dan mampu mengambil langkah tepat pada menit-menit pertama terjadinya kebakaran,”* jelasnya.

Pada kegiatan yang menghadirkan narasumber dari Dinas Pemdam Kebakaran dan Penyelamatan Kota bengkulu dan PLN ULP Bintuhan tersebut Para peserta juga menerima materi mengenai jenis-jenis kebakaran, penggunaan APAR (Alat Pemadam Api Ringan), serta simulasi penanganan awal kebakaran. (top)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.